Rabu, 11 April 2018

SERBA-SERBI KEGIATAN PRAKTIKUM DI PRODI TADRIS FISIKA FAKULTAS TARBIYAH & KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MATARAM


SERBA-SERBI KEGIATAN PRAKTIKUM
DI PRODI TADRIS FISIKA FAKULTAS TARBIYAH & KEGURUAN
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MATARAM
Bahtiar

Dalam mempelajari fisika, mahasiswa perlu dibiasakan melakukan tradisi kerja ilmiah (melakukan observasi, merumuskan masalah, mengajukan hipotesis, mengadakan eksperimen/ pengumpulan data, analisis data, penarikan kesimpulan, dan publikasi hasil) sebagaimana saintis bekerja. Tradisi kerja ilmiah tersebut dapat dilakukan dengan kegiatan praktikum, baik yang diselenggarakan di dalam laboratorium maupun di lapangan.
Selain itu, kegiatan praktikum perlu dilaksanakan guna memantapkan teori-teori (materi) yang telah disampaikan oleh para dosen di bangku perkuliahan. Praktikum dilaksanakan berdasarkan materi yang disampaikan oleh para dosen sehingga antara praktikum dengan materi perkuliahan saling mendukung satu dengan yang lain.
Sasaran yang hendak dicapai pada pelaksanaan praktikum adalah pribadi calon pendidik yang memiliki seperangkat pengetahuan, keterampilan, nilai, sikap serta tingkah laku yang diperlukan bagi profesinya, serta cakap dan tepat menggunakannya di dalam penyelenggaraan praktikum, baik yang dilaksanakan di dalam Laboratorium, maupun yang dilaksanakan di Lapangan sesuai dengan karakteristik mata kuliah yang dipraktikumkan, dapat menunjang kegiatan pendidikan dan pengajaran, baik di sekolah/madrasah maupun di lingkungan sosialnya sebagai guru dan sebagai administrator pendidikan. Sementara kompetensi yang diharapkan adalah kompetensi pedagogik, profesional, keperibadian dan sosial.
Setiap semester di prodi tadris fisika, kegiatan praktikum menjadi agenda rutin. Jumlah mata kuliah yang memiliki praktikum untuk semester ganjil sebanyak 5 praktikum (Fisika Dasar 1, Biologi Umum, Ilmu Pengetahuan Bumi & Antariksa (IPBA), Elektronika Dasar, Listrik Magnet), sedangkan semester genap sebanyak 6 praktikum (Fisika Dasar 2, Kimia Umum, Instrumentasi Pengukuran Listrik, Elektronika lanjut, Termodinamika, & Gelombang Optik). Tempat pelaksanaan kegiatan praktikum ada dua yaitu ada di laboratorium tadris fisika dan lapangan.
Untuk mendukung kegiatan praktikum lapangan, pihak jurusan/prodi melakukan kerjasama (MoU) dengan pihak Instansi Pemerintah atau Swasta, seperti: Badan Meteorologi Klimatologi & Geofisika (BMKG) Kediri Lombok barat dan Kota Mataram, PLN, PLTD, & PLTU Jeranjang Lombok Barat.

Minggu, 01 April 2018

PRODI TADRIS FISIKA BERBENAH MENGHADAPI AKREDITASI PRODI TAHUN 2018

Bahtiar (Kaprodi Tadris Fisika)
         Prodi tadris fisika telah berdiri 3 tahun yang lalu, sesuai SK Dirjen Pendidikan Islam nomor 1265 tahun 2015, di tetapkan di Jakarta, pada tanggal 2 Maret 2015. Di awal pembukaan Alhamdulillah, jumlah mahasiswa 60 orang (angkatan I), 30 Orang (angkatan II), dan 40 orang (angkatan III). Mulai tahun 2018, akreditasi sudah online, atau dikenal dengan SAPTO (Sistem Akreditasi Perguruan Tinggi Online). Untuk menghadapi akreditasi berbasis online ini, prodi tadris fisika, sudah membentuk Tim Penyusun Borang Prodi yang tim penyusunnya adalah dosen prodi tadris fisika sebanyak 15 orang.  
Akreditasi prodi berbasis online masih menyusun menggunakan 7 standar mutu yaitu: Standar 1. Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran, Serta Strategi Pencapaian; Standar 2. Tata Pamong, Kepemimpinan, Sistem Pengelolaan, Dan Penjaminan Mutu; Standar 3. Mahasiswa dan Lulusan; Standar 4. Sumber Daya Manusia; Standar 5. Kurikulum, Pembelajaran, dan Suasana Akademik; Standar 6. Pembiayaan, Sarana Dan Prasarana, Serta Sistem Informasi; Standar 7. Penelitian, Pelayanan/Pengabdian Kepada Masyarakat, dan Kerjasama.
Adapun kelengkapan dokumen untuk pengajuan akreditasi program studi (S1) tadris fisika berbasis Online adalah sebagai berikut. (a) Surat Pengantar dari Pimpinan Institusi; (b) Surat Pernyataan; (c) Buku IIIA (Borang Program Studi); (d) Lampiran Borang Program Studi (hanya yang diwajibkan dalam Buku IIIA); (e) Buku IIIB (Borang Unit Pengelola Program Studi); (f) Lampiran Borang Unit Pengelola Program Studi (hanya yang diwajibkan dalam Buku IIIB); (g) Evaluasi Diri; dan (h) Borang Data Kuantitatif (sesuai template BAN-PT).
Berkaitan dengan kelengkapan dokumen akreditasi di atas, Tim Penyusun Borang Akreditasi telah bekerja keras menyusun narasi 7 standar mutu pada borang, sekarang masih berbenah untuk melengkapi bukti fisik dari 7 standar mutu pada borang tersebut. Kalau sudah rampung sesuai rencana borang Insya Allah, Tim akan kirim sekitar Bulan Mei 2018, yaitu 6 bulan sebelum TIM BAN PT Visitasi.  #Bahtiar#

Kamis, 14 Juli 2011

NILAI MAHASISWA (GENAP: 2010/2011)

IAIN MATARAM

PROGRAM STUDI : KLIK DISINI
1. PENDIDIKAN IPA BIOLOGI
2. PENDIDKAN MATEMATIKA


PROGRAM KUALIFIKASI PGMI
KELAS C2 : KLIK DISINI


UMM FKIP PENDIDIKAN FISIKA


KELAS 4 A & 4 B : KLIK DISINI
KELAS 6A : KLIK DISINI


IKIP MATARAM

FPMIPA PENDIDIKAN FISIKA : KLIK DISINI
FPOK KELAS 6A, 6B, 6C, 6D, & 6U: KLIK DISINI